Senin, 27 April 2015

KEINDAHAN ALAM PEDESAAN

KEINDAHAN ALAM PEDESAAN

keindahan alam tidak hanya kita dapat nikmati di pantai-pantai tersohor, pegunungan yang menjulang tinggi, danau-danau yang menawarkan keindahan lekukan dan air tawarnya, atau bebukitan yang menghijau. tapi kita juga dapat menikmati keindahan alam di pedesaan, dari suasananya, keramahan penduduknya, adat istiadatnya, dan bahkan menu makanannya. kondisi perumahan menjadi keindahan alami tersendiri di pedesaan, aktivitas penduduk mungkin juga menjadi daya tarik bagi masyarakat perkotaan, yang sehari-harinya dihiasi hilir mudik kendaraan. saat ini sudah banyak desa-desa yang diambil alih oleh dinas kebudayaan daerah untuk menjadi lokasi rekreasi dan risert penelitian dengan mempertahankan kebudayaan nenek moyangnya, misalkan desa yang tak diperbolehkan memakai lampu penerangan listrik (PLN), sistem pemerintahan yang masih menganut sistem adat serta bangunan-bangunan perumahannya yang masih tradisional. sehingga hal ini menjadi daya tarik bagi para wisatawan asing untuk berkunjung.
Hidup dan bermukim di lingkungan alam yang indah dan asri seperti di desa atau pedesaan adalah sesuatu yang sangat menyenangkan, terlebih lagi jika di desa tersebut sudah terjamah dengan fasilitas-fasilitas yang memadai seperti fasilitas kesehatan, komunikasi, pasar dan lain-lain. Kehidupan benar-benar akan terbebas dari rasa bosan dan penat seperti yang biasa kita rasakan saat hidup di kota besar yang penuh dengan rasa kesumpekan.

Udara yang berpolusi tinggi, kemacetan dijalan yang setiap hari kita temui membuat kita gampang dan mudah mengalami rasa kejenuhan dan stress. Berbeda dengan tinggal di desa dengan keindahan alam yang benar-benar indah dan asri. Benar-benar lingkungan alam desa  atau pedesaan yang begitu indah di saat pagi yang masih terdengar suara ayam berkokok membangunkan dan suara burung-burung yang menari dan bernyanyi, saat siang yang segar di belai hembusan angin diluar ruangan dibawah pohon-pohon yang rindang,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar